1. HOME
  2. »
  3. BERITA

Seleksi Capim KPK Sangat Terbuka

Editor: Rizlia Khairun Nisa  11 September 2019 11:12
news/2019/09/11/166809/seleksi-capim-kpk-sangat-terbuka-1909113.jpg Wakil Ketua Komisi III DPR RI Herman Hery

DPR RI - Komisi III DPR RI tetap berkomitmen menggelar uji kelayakan dan kepatutan calon pimpinan (Capim) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) secara terbuka. Keterbukaan ini merupakan bentuk tanggung jawab Komisi III DPR RI kepada rakyat untuk mendapatkan komisioner yang berintegritas dan akuntabel.

Demikian disampaikan Wakil Ketua Komisi III DPR RI Herman Hery saat menerima lembaga swadaya masyarakat (LSM) yang ingin memberi masukan seputar calon komisioner KPK yang akan mengikuti uji kelayakan.

"Komisi III akan melakukan fit and proper test secara terbuka. Komisi III merespon semua masukan dari masyarakat," kata Herman di ruang rapat Komisi III DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (10/9).

Dalam rapat dengar pendapat umum (RDPU) tersebut hadir Indonesia Police Watch (IPW) yang memberi masukan kepada Komisi III DPR RI seputar jejak rekam para calon komisioner KPK. Ketua IPW Neta S Pane mengungkap keburukan KPK yang menjadikan penyidikan KPK Novel Baswedan begitu kebal hukum. Banyak kasus menyangkut Novel berlalu begitu saja tanpa diadili. Bahkan, banyak tersangka yang sudah ditetapkan KPK masih bebas berkeliaran.

"Jangan memberi masukan dari lorong gelap. Silakan datang ke DPR sebagai rumah rakyat. Kami wakil rakyat selalu hargai masukan dari masyarakat," kilah Herman lagi.

Sementara Anggota Komisi III DPR RI Masinton Pasaribu menambahkan, para wakil rakyat bekerja sesuai konstitusi dan perundang-undangan. Sebagai wakil rakyat, pasti akan menyerap masukan rakyat yang dalam konteks ini masukan menyangkut KPK dan para calon komisioner KPK.

KOMENTAR ANDA