Komisi V pastikan kesiapan infrastruktur Asian Games di Palembang
DPR RI - Perhelatan akbar olahraga Asian Games 2018 akan segera digelar di Indonesia. Pesta olahraga terbesar di Asia tersebut akan dilaksanakan tanggal 18 Agustus-2 September 2018 di DKI Jakarta, Sumatera Selatan dan Jawa Barat. Untuk menyukseskan acara tersebut, Komisi V DPR RI terus melakukan pengawasan sejumlah pembangunan infrastruktur, guna mendukung gelaran Asian Games 2018.
"Tujuan kunjungan kerja Komisi V ke Palembang ini untuk melihat seluruh pekerjaan infrastruktur yang nantinya akan mendukung penyelenggaraan Asian Games. Secara keseluruhan sudah baik, kami sangat mengapresiasi," ungkap Wakil Ketua Komisi V DPR RI Anton Sukartono Suratto saat memimpin Tim Kunjungan Kerja Komisi V DPR RI meninjau Kompleks Olahraga Jakabaring, Palembang, Sumatera Selatan, Senin (30/7).
Salah satu yang diapresiasi Komisi V DPR RI adalah fasilitas Light Rail Transit (LRT) yang sudah beroperasi dengan baik. "Kami sudah coba naik LRT, nyaman dan sangat baik. LRT ini nantinya akan digunakan sebagai mobilisasi para pengunjung dari bandara ke Jakabaring dengan jarak 23,4 km dan estimasi waktu sekitar 45 menit, terdiri dari 13 stasiun," jelasnya.
Sementara itu, infrastruktur hunian bagi atlet di Jakabaring juga turut menjadi perhatian Komisi V DPR RI. Dijelaskan politisi Partai Demokrat itu, rumah susun (rusun) yang akan digunakan sebagai wisma atlet, terdiri dari 5 tower.
Tower 1-3 dapat dihuni oleh 729 atlet, sementara tower 4 dan 5 dapat dihuni oleh 264 atlet. Bangunan ini juga akan dilengkapi berbagai fasilitas pendukung, seperti sambungan listrik, saluran air bersih, serta meubelair.
"Kenyamanan bagi atlet sangat penting, makanya kami lakukan peninjauan ke setiap ruang. Secara keseluruhan kami apresiasi, sudah baik. Semoga kenyamanan ini bisa mengantarkan atlet kita memberikan prestasi," harap politisi dapil Jawa Barat itu.
Apresiasi juga turut disampaikan Anggota Komisi V DPR RI Daniel Mutaqien Syaifuddin terhadap pembangunan infrastruktur sebagai pendukung suksesnya penyelenggaraan Asian Games 2018.
"Palembang secara pengalaman memang sudah terbiasa menjadi tuan rumah event besar. Dan dalam penyelenggaraan Asian Games 2018 ini saya melihat Palembang sudah sangat siap," jelas politisi Partai Golkar itu seraya mengimbau masyarakat untuk memanfaatkan moment tersebut sebagai pertumbuhan ekonomi.
Dalam kunjungan kerja tersebut juga tersebut turut hadir sejumlah Anggota Komisi V DPR RI, di antaranya Yoseph Umarhadi (F-PDI Perjuangan), Mohammad Idam Samawi (F-PDI Perjuangan), Sadarestuwati (F-PDI Perjuangan), Muhidin M Said (F-Golkar), Anthon Sihombing (F-Golkar), Sianitul Lativa (F-Golkar), Gatot Sudjito (F-Golkar), dan Ridwan Bae (F-Golkar).
Kemudian, Novita Wijayanti (F-Gerindra), Ida Bagus Putu Sukarma (F-Gerindra), Bahrum Daido (F-Demokrat), Jhoni Allen Marbun (F-Demokrat), Hartanto Edhie Prabowo (F- Demokrat), Bakri HM (F-PAN), Hana Gayatri (F-PAN), Intan Fitriani Fauzi (F- PAN), Mahfud Abdulrahman (F-PKS), Nurhasan Zaidi (F-PKS), Wardatul Asriah (F-PPP), Nurhayati (F-PPP), Sahat Silaban (F- Nasdem) dan Syarif Abdullah Alkadier (F-Nasdem).
KOMENTAR ANDA
BERITA LAINNYA
-
Sahroni: Kasus Kematian Brigadir J Pertaruhan Psikis Keluarga dan Kredibilitas Polri
07 Agustus 2018 11:30 -
DJP Diminta Masifkan Sosialisasi NIK Jadi NPWP
07 Agustus 2018 11:30 -
Pemuda Penentu Kebijakan Global
07 Agustus 2018 11:30 -
DPR Percaya Bareskrim Profesional Tangani Kasus Penembakan Polisi
07 Agustus 2018 11:30 -
Puteri Komarudin Desak Bank Mandiri Tindaklanjut Dugaan Dokumen Agunan Nasabah Hilang
07 Agustus 2018 11:30
BERITA POPULER
- 1
Puan: Kembalinya Blok Rokan Harus Dirasakan Rakyat
- 2
Abaikan berbagai aspek, holding migas BUMN dinilai terburu-buru
- 3
Fungsi dan kewenangan BNN jadi pembahasan Panja RUU Narkotika
- 4
Komisi IX evaluasi kinerja, Menkes diberi waktu 2x24 jam untuk usut kasus Debora
- 5
Konferensi Parlemen Dunia dihadiri 48 negara, Fahri sebut itu prestasi
- 6
Demi masyarakat sehat, Brebes dukung program GPN dari Kemenpora
- 7
Ribuan advokat siap bela Aris Budiman