1. HOME
  2. »
  3. BERITA

GKSB DPR Perkuat Kerja Sama dengan Spanyol

Editor: Haris Kurniawan  09 Februari 2022 14:04
news/2022/02/09/170108/gksb-dpr-perkuat-kerja-sama-dengan-spanyol-220209s.jpg GKSB DPR

DPR RI - Ketua Grup Kerja Sama Bilateral (GKSB) DPR RI-Parlemen Spanyol DPR RI Andi Yuliani Paris menerima Courtesy Call Duta Besar Spanyol untuk Indonesia Fransisco De Asis Aguilera Aranda di Gedung Nusantara III, Senayan, Jakarta, Selasa (8/2/20).

Kunjungan tersebut guna memperkuat jalinan kerja sama antara kedua negara.

“Sebagai anggota Uni Eropa, Spanyol punya suara di Uni Eropa untuk mengambil keputusan, memberikan saran, terkait isu-isu yang digagas dan yang dibicarakan di Uni Eropa. Tentunya, hubungan kerja sama yang baik antara parlemen Indonesia dengan Spanyol, kita berharap Spanyol bisa membantu kita menyuarakan isu-isu yang perlu didiskusikan di tingkat Uni Eropa,” ucap Andi Yuliani.

Usai pertemuan, Andi Yuliani menjabarkan sejumlah pembahasan keduanya. Di antaranya mengenai penanganan Covid-19, perdagangan, edukasi, infrastruktur, transportasi, dan pariwisata. Dirinya ingin memperoleh best practices, sekaligus lesson learned dari Spanyol. Anggota Komisi VII DPR RI tersebut juga mengapresiasi pencapaian Spanyol yang mampu memasok energi negara dengan menggunakan energi baru terbarukan, satu di antaranya adalah energi nuklir, hidrotermal, dan geotermal.

Walaupun Indonesia belum mampu memaksimal energi nuklir karena faktor keselamatan, ia yakin Indonesia memiliki potensi besar untuk mengembangkan energi hidrotermal dan geotermal. “Mengetahui Spanyol mampu mengandalkan energi baru terbarukan, Nah, tentunya kita bisa sharing apa yang bisa kita pelajari. Kita ambil yang best practices untuk kebaikan Indonesia,” tutur politisi Partai Amanat Nasional (PAN) itu.

Ke depannya, ia berharap Indonesia dan Spanyol konsisten mempererat hubungan di berbagai sektor demi masa depan yang lebih baik. “Spanyol ini kan adalah salah satu anggota negara IPU. Tentu kita harus selalu membangun diplomasi melalui kerja sama dengan baik, salah satunya dari parlemen,” tutup Andi Yuliani

KOMENTAR ANDA