Deputi Persidangan lepas dua pegawai Setjen yang masuk purnabhakti

DPR RI - Deputi Persidangan, Damayanti, melepas dua orang pegawai Setjen DPR RI yang telah memasuki masa purnabhakti di ruang rapat Sekjen DPR RI, Senayan, Jakarta, Jumat (28/7) lalu. Ia mengatakan, banyak yang bisa dilakukan di masa pensiun.
Damayanti menyarankan, selain bisa digunakan untuk berwiraswasta mengembangkan bakat usaha terpendam, pensiunan juga bisa digunakan untuk memperbanyak silaturahim dan saling bertukar informasi.
"Pensiun bukan berarti hanya berdiam diri dan berleha-leha di rumah. Namun justru masih banyak dharma bhakti yang bisa diperbuat saat pensiun. Selain berwiraswasta, membuka usaha yang menjadi bakat terpendamnya selama ini, juga bisa digunakan untuk lebih banyak bersilaturahmi dengan keluarga dan para kerabat," ujarnya.
Ditambahkannya, di Kesetjenan DPR RI sendiri saat ini telah memiliki wadah bagi para pensiunan pegawai Setjen dan BK DPR RI untuk terus bertemu dan bersilaturahmi, yakni P3S (Persatuan Pensiunan Pegawai Setjen) DPR RI. Di sinilah ajang pertemuan dari para pensiunan Setjen DPR RI dalam setiap bulannya.
Tidak hanya berkumpul, namun banyak hal yang bisa dilakukan dalam P3S ini, seperti arisan, pengajian serta saling tukar informasi, baik informasi kesehatan, bidang usaha atau lainnya. Dengan demikian masa purna bhakti dapat seutuhnya dinikmati dengan rasa syukur dan hati yang gembira.
Kedua pegawai Setjen yang memasuki masa purnabhakti kali ini adalah Kayadi Widiatmaja yang terakhir bekerja pada bagian Sekretaris Fraksi PDI Perjuangan, dan Amin, Pramubhakti di Komisi VI.
Pada kesempatan itu juga hadir Kepala biro Kepegawaian dan organisasi, Nunu Nugraha Kuswara, Kepala Biro Protokol, Suratna, Kepala Biro Persidangan I, Dimyati Sudja, Kepala Pusat Kajian Anggaran, Asep, Perwakilan dari P3S, Subiyanto dan Suwardjo, Perwakilan dari pengurus Korpri, Ambar, Perwakilan dari Pengurus Koperasi, Ade Effendi, dan perwakilan dari Dharmawanita, Ibu Suratna untuk mengucapkan selamat kepada keduanya.
KOMENTAR ANDA
BERITA LAINNYA
-
-
DJP Diminta Masifkan Sosialisasi NIK Jadi NPWP
30 Juli 2017 06:55 -
Pemuda Penentu Kebijakan Global
30 Juli 2017 06:55 -
DPR Percaya Bareskrim Profesional Tangani Kasus Penembakan Polisi
30 Juli 2017 06:55 -
BERITA POPULER
- 1
Puan: Kembalinya Blok Rokan Harus Dirasakan Rakyat
- 2
Abaikan berbagai aspek, holding migas BUMN dinilai terburu-buru
- 3
Fungsi dan kewenangan BNN jadi pembahasan Panja RUU Narkotika
- 4
Komisi IX evaluasi kinerja, Menkes diberi waktu 2x24 jam untuk usut kasus Debora
- 5
Konferensi Parlemen Dunia dihadiri 48 negara, Fahri sebut itu prestasi
- 6
Demi masyarakat sehat, Brebes dukung program GPN dari Kemenpora
- 7
Ribuan advokat siap bela Aris Budiman